Software MediaTV

Apa itu MediaTV?

MediaTV adalah software berbasis Microsoft Windows untuk menampilkan konten video, foto, teks dan berita secara berulang-ulang dan terus menerus (looping) dengan jumlah konten tak terhingga! (unlimited). Tampilan konten-konten MediaTV biasanya ditransfer dari komputer ke layar TV.

Software MediaTV ini bisa dipakai di sekolah, rumah makan, rumah sakit, rumah ibadah, hotel, dan instansi lainnya yang membutuhkan agar konten-konten Anda dapat dilihat oleh para pengunjung. Lokasi ruang TV biasanya di ruang publik seperti: ruang tunggu, ruang penerima tamu (receptionist), pintu masuk, restaurant, lobby dan lain-lain.

Mohon Perhatian!

Sebelum menghubungi kami terkait aplikasi MediaTV ini, Anda harus mencoba trial MediaTV dulu dengan men-download software dan sample konten di bawah laman ini. Anda harus mencoba software MediaTV ini sampai berhasil dan diperiksa apakah sudah sesuai dengan kebutuhan Anda.

Kami tidak melayani pembuatan custom development (disesuaikan dengan kebutuhan Anda).

Silahkan hubungi kami untuk membeli lisensi.
Bantuan (support) hanya akan diberikan bagi yang sudah membeli lisensi, dan pengembalian pembyaran (refund) tidak bisa dilakukan bila setelah kami bantu dan berhasil ternyata kebutuhan Anda tidak cocok dengan fitur-fitur software MediaTV yang ada.

Terima kasih & mohon maklum.

Fitur Software

  • Mendukung dual monitor yaitu dengan 1 komputer Anda bisa bekerja seperti biasa pada layar utama (primary) sambil menampilkan konten-konten pada layar ke-2 (secondary) seperti TV (atau monitor komputer lainnya).
  • Mendukung 4 jenis konten yaitu: (1) video (2) foto/gambar sebagai slideshow (3) teks berjalan (4) berita.
  • Anda dapat memilih jenis konten mana yang mau dijalankan/dimatikan.
  • Anda dapat mengatur interval/durasi jenis konten dengan mudah.
  • Ada fitur auto-reconnect ke layar ke-2 (TV) apabila sebelumnya terputus.
  • Bisa memilih output audio device untuk MediaTV (misal di arahkan ke audio TV) sehingga musik favorit Anda tetap bisa di putar pada audio terpisah.
  • Menambah, mengurangi dan mengatur urutan konten-konten sangat mudah, cukup menggunakan Windows Explorer.

Kebutuhan OS & Hardware

  • Operating System dan FrameWork: Anda harus menggunakan MS Windows XP, 7, 8, 10 dan meng-install .NET Framework versi 4.0. (link download ada di bawah).
  • Spesifikasi komputer: Prosessor lebih terkait dengan konten Video. Kualitas video resolusi 720p ke bawah (kecil) maka prosessor cukup dual core + RAM 2GB. Untuk konten video berkualitas HD 1080p maka prosessor sebaiknya i3 + RAM 2GB. Apabila komputer juga dipakai sambil bekerja, sebaiknya komputer memiliki RAM 4GB.
  • Layar Ouput: Apabila Anda ingin mengeluarkan suara di Layar Ouput, maka layar tersebut harus memiliki internal speaker. TV pasti memiliki internal speaker. Software MediaTV kompatibel dengan semua merk atau ukuran dan resolusi TV. Untuk ruang tunggu yang besar (10m x 10m) dan jarak penonton yang cukup jauh (ke TV) maka ukuran TV bisa mencapai 46 inch lebih.
  • Kabel Display Komputer ke Layar Ouput. Bila Anda ingin mengeluarkan suara ke Layar Output, maka kabel yang digunakan disarankan tipe HDMI karena memiliki kanal audio di dalamnya. Sebenarnya tanpa kabel HDMI, Anda juga bisa menarik kabel audio secara terpisah dan mencolok ke port input audio di Layar Ouput (namun Anda harus membeli kabel Audio lagi). Bahkan apabila layar ouput tidak memiliki internal speaker, maka Anda tidak perlu menggunakan kabel HDMI namun cukup kabel VGA/DVI yang sudah ada dan menarik kabel audio secara terpisah dan dicolok ke external speaker yang diletakkan disamping layar output tersebut (tapi Anda harus membeli external speaker dan kabel audio lagi).
  • Display Card: hanya diperlukan jika komputer Anda tidak memiliki dual display port padahal komputer ingin dipakai bekerja sekaligus juga untuk menjalankan konten-konten MediaTV ke layar ouput. Gunakan display card yang memiliki minimal 2 display port (misalnya VGA dan HDMI) agar nantinya MS Windows akan mendeteksi dual monitor.
  • Bracket TV: Anda perlukan bila layar ouput ingin dipasang di dinding atau digantung ke plafond. Bracket TV ini banyak dijual di toko online.
  • HDMI splitter: hanya diperlukan apabila Anda ingin meng-clone tampilan MediaTV ke lebih dari 1 TV output. Namun penggunaan HDMI splitter dikuatirkan dapat menyebabkan masalah dengan keluaran suara.
Contoh A : 1 unit komputer khusus menjalankan MediaTV

1 unit komputer diletakkan berdampingan dengan TV. Software MediaTV dapat langsung dijalankan dan menampilkan konten pada TV tersebut.

Investasi:

  • 1 unit komputer tanpa layar monitor kerja. Lebih elegan bila menggunakan komputer kecil (mini-ITX) yang disembunyikan di belakang layar output.
  • Layar output TV atau layar komputer yang memiliki internal speaker. Ukuran layar 32/46/56 inch sesuai kebutuhkan.
  • Kabel HDMI untuk ouput video dan audio. Panjang 1/3/5/10/20/30 meter sesuai kebutuhan.
Contoh B : 1 unit komputer untuk bekerja dan sekaligus menjalankan MediaTV

Investasi:

  • 1 unit komputer dengan layar monitor kerja.
  • Layar output TV atau layar komputer yang memiliki internal speaker. Ukuran layar 32/46/56 inch sesuai kebutuhkan.
  • Kabel HDMI untuk ouput video dan audio. Panjang 1/3/5/10/20/30 meter sesuai kebutuhan.
  • Pasang Display Adapter (VGA-Card) pada slot PCI-Express di motherboard apabila komputer Anda belum terdeteksi memiliki dual monitor.

Berikut skema yang umum yang digunakan (biasanya tanpa HDMI splitter):

Mohon Perhatian: Penggunaan HDMI splitter dikuatirkan dapat menyebabkan masalah dengan keluaran suara.

Harga & Lisensi

  • Harga lisensi adalah untuk 1 komputer dan serial number melekat pada OS dan harddisk system (C:) yang diinstall MediaTV. Mengganti OS atau harddisk system akan menyebabkan nomor lisensi yang dibutuhkan akan berubah.
  • Harga Rp 500.000,- (Harga normal).
  • Harga Rp 250.000,- (Harga discount bila Anda berkenan memberikan minimal 1 foto hasil penggunaan MediaTV berisi konten Anda, untuk diposting di website kami sebagai portofolio kami).
  • Harga tidak termasuk pajak.
  • Gratis update software core selamanya (tidak termasuk plugin). Kunjungi halaman ini untuk mendapatkan versi terbaru software MediaTV.

Cara Mencoba Program MediaTV:

  • Hindari membeli perangkat untuk mencoba (trial) software MediaTV.
  • Pastikan kebutuhan Anda cukup terpenuhi dengan mencoba software MediaTV terlebih dahulu. Silahkan download dan coba sendiri software trial MediaTV ini dulu (link download ada di bawah).
  • Sebisa mungkin gunakan/pinjam laptop (yang ada), yang memiliki dual display, sehingga Anda tidak perlu membeli display card tambahan.
  • Sebisa mungkin gunakan/pinjam layar komputer lain (yang ada) sebagai output konten MediaTV, sehingga Anda tidak perlu membeli TV.
  • Untuk menyambung komputer ke layer ke 2, gunakan/pinjam kabel HDMI atau VGA (DSUB) dari komputer lain dulu.
  • Bila semua sudah cukup yakin, sampai tahap ini  Anda bisa membeli perangkat lain yang dibutuhkan seperti: unit komputer, display card (agar terdeteksi dual-monitor), kabel HDMI dan TV berukuran sesuai kebutuhan, sampai dengan install OS windows yang dipakai real nanti. Ingat bahwa jenis OS (Win XP/7/8/10) mempengaruhi nomor lisensi.

Cara Pembelian & Pemasangan Lisensi Software MediaTV:

  • Pilih pembelian dengan harga discount atau harga normal dan transfer pembayaran ke rekening bank kami (nomor rekening akan kami informasikan selanjutnya).
  • Apabila Anda memilih harga discount, mohon kirimkan minimal 1 foto hasil penggunaan MediaTV yang berisi konten Anda. (TV belum dibeli tidak apa-apa). Dengan memberikan foto tersebut berarti Anda mengijinkan kami untuk mem-posting di halaman website kami.
  • Kirimkan juga foto/screenshot Serial Number (SN) yang tertera di tampilan program MediaTV, melalui WA atau email yang ada di menu kontak.
  • Contoh serial number MediaTV:
  • Setelah pembayaran, kami akan kirim file lisensi ke email Anda. Cara pemasangan lisensi adalah file ini cukup di-copy ke dalam folder program MediaTV dan restart program MediaTV (exit dan jalankan ulang), maka program akan membaca file lisensi tersebut untuk menjadi full version.
  • Contoh nama file lisensi (sesuai SN):

Mau Gratis software MediaTV?
Migrasikan Hosting Anda, gratis juga untuk tahun berjalan! Cek disini

Pertanyaan-Pertanyaan MediaTV

Gratis Download Demo/Trial

Download software trial MediaTV

Untuk OS 32 bit: https://www.kohesi.com/file/mediatv/MediaTV-Software-2.10-32bit.zip

Untuk OS 64 bit: https://www.kohesi.com/file/mediatv/MediaTV-Software-2.10-64bit.zip

Extract misal ke drive D: maka akan muncul folder D:MediaTV-Sofwtare-..Bit

Download Demo Konten (Video, Foto, Teks berjalan dan Berita)

Link download: https://www.kohesi.com/file/mediatv/MediaTV-Konten-2.10.zip

Extract misal ke drive D: maka akan muncul folder D:MediaTV-Konten

Download dan install Microsoft .NET Framework 4.0

Untuk OS 32/64 bit: https://www.kohesi.com/file/mediatv/dotNetFx40_Full_x86_x64.exe

Untuk Windows 10 & 11 tidak perlu meng-install .NET Framework 4.0 karena sudah built-in.

Cara Menjalankan Program MediaTV

Program MediaTV tidak perlu di-install, cukup extract saja seperti di atas. Untuk menjalankan MediaTV silahkan 2x klik pada file Kohesi.MediaTV.exe pada program Windows Explorer. Agar lebih mudah menjalankan program MediaTV selanjutnya, disarankan Anda membuat shortcut misalnya pada Desktop.

Setelah program MediaTV muncul mohon lakukan langkah-langkah berikut: (1) > (2) > (3) > (4)

Portofolio Hasil Pemasangan

Madrasah Aliyah Annajah, Ciledug Jakarta Selatan

RS Muhammadiyah Cepu, Jawa Tengah

SMP YAS Bandung, Jawa Barat

SMPS.IUT PADANG SIBUSUK, Sumatra Barat

PT. Sinar Jaya Langgeng Utama (StarBus), Bekasi Jawa Barat

Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Gorontalo, Sulawesi Utara

Politeknik Penerbangan Palembang, Sumatra Selatan

Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Masjid AlFurqon Perumahan Bekasi Indah 2, Jawa Barat

MTsN 2 Ponorogo, Jawa Timur

Badan Pusat Statistik Kabupaten Rokan Hilir, Riau

Desa Padekik, Riau

PT. Swadharma Sarana Informatika ssilink.co.id

Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Jawa Tengah

SMA Negeri 2 Jonggol, Bogor Jawa Barat

CV. M3DS COM ELEKTRONIKA, Kalimantan Barat

PLN Gardu Induk Banaran Kediri, Jawa Tengah

PT. Pampas Electric, Bekasi, Jawa Barat

SMAN 2 Tambun Selatan, Bekasi, Jawa Barat

DITRESKRIMSUS POLDA, Kalimantan Tengah

Inspektorat Daerah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah

Dan 20+ pembeli lisensi lainnya!

Changelog

  • Future Release
    • Multi display type: Saat ini hanya ada 1 jenis display, akan dibuat model display lain seperti untuk produk display, dll
    • Header untuk menampilkan nama Instansi / Kantor / Perusahaan Anda, Tanggal & Jam
    • Support untuk menampilkan konten powerpoint dan excel
    • Audio normalization (Music & Video)
    • Audio Volume (Music & Video)
    • Random play
    • Change audio output bisa dilakukan live ketika media (video and audio) is playing
    • Font & animasi lebih halus (smoother transition)
    • Save config ke file & load config dari file
    • YouTube player
    • Support IP TV (Streaming) protocol, sehinga dapat menggunakan LAN/WiFi untuk transfer tampilan.
    • Jadwal Sholat untuk muslim (plugin/harga terpisah)
    • Multiple audio output device
    • Client server model untuk multi outlets cabang (plugin/harga terpisah), klik disini untuk ilustrasi gambar
  • Versi 2.10 – 23 Juni 2020
    • Added feature: Auto Start on Windows booting
    • Some minor bugs fixed
  • Versi 2.9 – 8 Juni 2020
    • Added feature: Video full width
    • Added feature: News A4, Letter, half width, full width
    • Added feature: Auto reload
    • Added feature: Video is now able to mute
    • Added feature: Music with pause/resume feature
    • Added info: Tool-tips help is now showing when mouse hovers on some elements.
    • Some minor bugs fixed
    • Refactoring code
  • Versi 2.8 – Desember 2018
    • Initial release to public
Menu